Masjid Raya Samarinda

Masjid Raya Samarinda

Sianok

Sianok
Karunia yang berwujud keindahan sebuah ngarai.

Drini, Gunung Kidul

Drini, Gunung Kidul

Dari Bukit Gundaling, Berastagi.

Dari Bukit Gundaling, Berastagi.

Senggigi

Senggigi

23 January 2012

Apa Pekerjaan Saya?

Mungkin ada yang bertanya kepada saya tentang apa pekerjaan saya? Saya akan menganggapnya wajar. Itu karena pertanyaan tersebut disampaikan oleh orang yang tidak tahu atau orang yang belum mengenal saya secara baik. Namun jikalau pertanyaan itu disampaikan oleh teman-teman yang memang mengenal saya lama, maka pertanyaan itu tetap tidak saya anggap sebagai main-main. Karena sangat boleh jadi meski kita telah lama saling mengenal atau bahkan telah lama bergaul, namun pengetahuan mereka tentang saya, atau bisa jadi pengetahuan saya tentang dia, belum sepenuhnya erat. Sehingga masih ada celah ketidaktahuan yang barangkali atau yang bisa jadi perlu konfirmasi dalam bentuk keterangan lanjutan, misalnya pertanyaan seperti itu tadi.

Dulu?

Dan untuk membuat kejelasan atas pertanyaan itu, saya mencoba untuk sedikit memberikan gambaran tentang saya dan pekerjaan yang menjadi tanggungjawab saya. Dulu, lebih kurang delapan tahun lalu pada saat sebagai kepala sekolah, tugas yang menjadi kesepakatan antara saya dengan teman yang sama-sama sebagai kepala sekolah, tugas utama saya adalah berkomunikasi dengan pihak Depdikbud. Dan itu berlangsung lebih kurang selama dua tahun sepanjang perjalanan saya di posisi kepala sekolah tersebut. Namun dalam perkembangan selanjutnya, dimana terjadi pula perkembangan tuntutan Yayasan selaku pengelola sekolah dan pemberi amanah dengan saya sebagai pemegang amanah, kewajiban saya bertambah luas dan dalam. Misalnya saja saat terjadi sweeping imigran muslim di benua Australia ketika marak bom, dan di Jakarta diisukan akan terjadi hal yang sama bagi warga Australia, maka tambahan tugas saya adalah menghadapi para sweepers. Alhamdulillah, tugas ini hanya pada tataran skenario rencana dan tidak pernah terjadi. Atau misalnya juga saya harus berkomunikasi dengan seorang oknum perwakilan sebuah kelompok masyarakat tentang surat peryataan mereka yang bernada ancaman. Dan Alhamdulillah, pada tugas inipun saya tidak harus benar-benar berhadapan dengan situasi yang tidak terkendali. Semua berkahir dengan baik dan kebaikan.

Lalu bagaimana pula dengan tugas formal saya sebagai kepala sekolah? Misalnya tugas yang berkenaan dengan administrasi sekolah, komunikasi dengan siswa dan orangtua? Semua juga dapat terkendali dengan lumayan baik. Setidaknya saya mendapat angka ponten paling buruk atau paling jelek dalam kinerja saya pada tataran CUKUP. Lumayan bukan?

Sekarang?

Lalu, bagaimana pula dengan pekerjaan sekarang ini? Hampir sama saja dengan yang dulu-dulu. Ada pekerjaan yang saya masukkan dalam kategori formal dan ada juga yang masuk dalam kategori nonformal. Tentang bagaimana pembagiannya sehingga pekerjaan itu masuk formal atau masuk nonformal. Saya sulit bisa menjelaskannya. Saya banyak rasa tetapi kurang bahasa untuk memberikan keterangannya.
Yang jelas, banyak teman yang kesulitan menemukan saya di ruang kerja saya.  Baik yang menghubungi saya via telepon kantor atau yang langsung datang. Walau kadang pencarian itu tidak ketemu hanya karena selisih waktu beberapa detik. Lalu kemana saya berada? Ya tetap di lingkungan sekolah. Tapi tidak tentu ada dimana. Karena suatu saat saya ada di ruang guru, ruang TU, perpustakaan atau bahkan ruang kelas. Dan itu artinya ada lebih dari lima puluh kemungkinan jika ini mengacu kepada banyaknya ruangan yang ada di sekolah kami.

Apa yang saya lakukan jika tidak sedang berada di depan komputer atau di dalam ruangan kerja saya? Kalau saya masuk ke dalam kelas, maka saya akan ikut terlibat dalam kegiatan yang sedang berlangsung di dalamnya. Saya akan mengamati antusiasme anak murid dan guru dalam melakukan kegiatan belajar mengajar. Dan kadang membantu mereka jika di dalam kelas itu saya menemukan sesuatu yang tidak pada tempatnya terjadi.

Atau mungkin kegiatan lain, misalnya ikut menikmati hijaunya daun pisang yang sedang berbuah atau daun pohon mangga yang kami tanam di bagian belakang sekolah. Pendek kata kepada Anda yang bertanya tentang apa pekerjaan saya, maka jawaban yang paling pas adalah semua jenis kerja yang ada di lingkungan sekolah. Karena semua jenis pekerjaan itu, semua saya menikmatinya.

Lalu kalau ada yang bertanya lagi tentang apakah gaji saya cukup atau kurang dengan jenis pekerjaan yang menjadi tanggung jawab saya? Saya akan menyampaikan permohonan maaf. Karena ketika saya masuk kerja ke sebuah instansi, tidak pernah memberikan penawaran untuk diberikan gaji sekian. Tetapi saya sekedar menyepakati atas gaji yang diberikan pemilik lembaga kepada saya...

Jakarta, 23 Januari 2012.

No comments: