Masjid Raya Samarinda

Masjid Raya Samarinda

Sianok

Sianok
Karunia yang berwujud keindahan sebuah ngarai.

Drini, Gunung Kidul

Drini, Gunung Kidul

Dari Bukit Gundaling, Berastagi.

Dari Bukit Gundaling, Berastagi.

Senggigi

Senggigi

22 May 2013

Sudah Mengajar 7 Tahun

"Saya sudah mengajar 7 tahun lho Mbak." Itulah kalimat yang keluar dari seorang guru PAUD yang berlokasi di dalam wilayah KKN anak saya. Karena memang catatan ini adalah inspirasi darinya ketika bertemu dengan saya di kota perantauannya beberapa waktu lalu. Saya tertarik menulis ini karena tertarik sekali dengan kalimat "sudah mengajar 7 tahun" itu. 

Kalimat sederhana itu diucapkan oleh seorag guru itu ketika didapati bahwa secara administrasi dan praktek operasional PAUD yang menjadi wahana anak saya sebagai bagian integral dari kegiatan KKNnya. Pengetahuan ini juga karena Ibu guru tersebut meminta bantuannya untuk memberikan ide bahwa PAUDnya akan menjalani akreditasi di waktu kemudian sepeninggalannya anak-anak KKN di desa tersebut selesai.

Dan dari saran saya, yang juga buta tentang praktek pendidikan di PAUD seara operasional, maka jasa internet menjadi andalan saya ketika saya harus mendapatkan dokumen tentang kePAUDan, termasuk didalamnya adalah penilaian diri untuk akreditasi.

Dan ketika anak saya menyampaikan apa yang didapatnya dari internet sesuatu yang menjadi barang baru, yang memang seumur-umur baru ia dapatkan dan pelajari sepanjang malam sebelum hari pertemuan tersebut, hingga dokumen tersebut menjadi hard copy, maka kalimat sederhana itulah yang justru keluar dari Ibu guru tersebut diantara kalimat-kalimat anak saya. Seru bukan.

Saya sebagai guru, dari kalimat sederhana yang disampaikan guru tersebut, yang tidak sama sekali menjadi masalah buat anak saya, justru menjadikan saya termenung ketia meninggalkan pertemuan dengan anak ketika hari menjelang malam. Tidak lain ini karena, dari pengalaman saya sebelumnya, kata-kata dengan nada seperti itu adalah khas bagi mereka untuk menyampaikan kabar tentang siapa dia. Bahwa telah mengajar selama 7 tahun itu, memiliki makna agar lawan bicaranya dapat mengetahui secara sadar tentangnya. Itulah kira-kira makna tersembunyi yang ingin disampaikannya.

Dan secara tersamar, sesungguhnya kalimat seperti itu adalah bentuk kalimat yang memberikan isyarat kepa siapapun yang mejadi lawan bicaranya untuk; tidak mengajarinya... Allahu a'lam bishawab.

Kutoarjo, 19 Mei-Jakarta, 22 Mei 2013

No comments: