Masjid Raya Samarinda

Masjid Raya Samarinda

Sianok

Sianok
Karunia yang berwujud keindahan sebuah ngarai.

Drini, Gunung Kidul

Drini, Gunung Kidul

Dari Bukit Gundaling, Berastagi.

Dari Bukit Gundaling, Berastagi.

Senggigi

Senggigi

14 July 2014

Ada Teladan di Halaman

Peristiwa yang telah berlangsung pada beberapa waktu lalu. Pada saat saya, entah untuk sebuah kegiatan apa, sehingga harus berada di lokasi parkir hingga larut. Dimana tanpa persiapan yang seharusnya, laju saya harus terhenti karena pintu gerbang yang telah tertutup rapat. Dan tidak seperti biasanya, tidak ada seorangpun dari anggota security yang bertugas di lokasi tersebut yang dapat membantu saya untuk sekedar membukakan pintu gerbang.

Rasa yang mendirong dalam hati untuk membunyikan klakson di malam itu. Karena memang sudah begitu penat kondisi badan saya setelah sekian waktu mengikuti rapat di salah satu ruang yang ada di lembaga itu. Oleh karenanya, kenyataan yang harus saya alami di halaman tersebut sedikit menganggu kenyamanan. 

Dan ketika pada titik dimana saya harus berjuang untuk menekan rasa kecewa terhadap situasi yang saya hadapi tersebut, hadir seorang lelaki yang mengenakan kemaja batik warna biru dengan logo sebuah perusahaan transportasi.

"Sudah Bapak, Bapak tetap saja di atas. Bapak tidak perlu turun dari kendaraan.  Saya kebetulan harus masuk kedalam, jadi biar saya bukakan dan tutupkan gerbang ini." Ujar seorang pria santun tersebut mendekati pintu gerbang dan siap membukanya. Pria itu tampak akan masuk komplek halaman yang akan segera saya tinggalkan setelah sebelumnyaia memarkir kendaraannya di seberang gerbang. 

Saya tentu gembira ketika mendengar tawarannya. Namun sekaligus juga ragu, apakah benar tawaran itu untuk saya? Dan diantara bimbang itu, saya bertanya kepada pria itu; "Bapak tidak menjadi repot menolong saya membukakan gerbang?" 

"Benar Pak. Tidak apa-apa. Bapak tidak perlu turun kendaraan. Saya kebetulan mau perlu masuk ke dalam. "

Dan sepanjang jalan saya ke rumah di tengah malam itu benar-benar kagum akan keringantanganan pria itu. Apa yang telah dilakukannya untuk saya, adalah sebuah bantuan yang benar tidak saya duga sebelumnya. Karena semula saya berharap salah satu anggota securitylah yang akan menolong saya. Karena merekalah yang bertugas untuk pekerjaan itu. Tetapi pria tulus itu? Sungguh sebuah teladan.

Jakarta, 13-14 Juli 2014.

No comments: