Masjid Raya Samarinda

Masjid Raya Samarinda

Sianok

Sianok
Karunia yang berwujud keindahan sebuah ngarai.

Drini, Gunung Kidul

Drini, Gunung Kidul

Dari Bukit Gundaling, Berastagi.

Dari Bukit Gundaling, Berastagi.

Senggigi

Senggigi

07 August 2017

Bapak Kapan Bercerita?

Seusai saya melaksanakan shalat jamaah bersama kelas III SD yang kebetulan mereka baru pulang dari trip ke sebuah pabrik di lokasi yang tidak jauh dari sekolahan, datang dua anak perempuan dari kelas V ke ruangan saya dan kemudian bertanya; "Kapan Bapak akan cerita lagi Pak?"

Sebuah pertanyaan yang menyenangkan untuk saya. Bukan karena anak itu bertanya kepada saya untuk kemudian meminta saya kembali bercerita. Tetapi pertanyaan itu membuat saya menarik kesimpulan bahwa anak tersebut selama saya bercerita memperhatikan dan menaruh perhatian akan cerita yang saya sampaikan. 

Sebenarnya, pada hari Senin ini, sebelum pelaksanaan shalat jama'ah, saya sudah bersiap-siap untuk berangkat menuju lokasi. Tetapi karena ada keperluan lain, maka niat itu belum terlaksana hingga sesi shalat jama'ah kelas IV-kelas VI lepas dari keikutsertaan saya.

Lalu apa sebenarnya yang saya ceritakan?

Sebagaimana telah saya kemukakan pada tulisan sebelumnya, bahwa sejak awal tahun pelajaran 2017/2018 ini, saya mencoba membacakan buku, jadi bukan bercerita sebagaimana yang anak-anak didik saya sampaikan tersebut, secara runut. bab per bab, bagian per bagian. Saya membaca buku langsung di hadapan anak-anak tersebut.

Oleh karenanya, selain bahan cerita yang diinginkan oleh anak-anak, juga buku yang menjadi rujukan saya selama saya membacakannya. Beberapa anak datang ke saya khusus untuk mengetahui buku apa. Karena mereka rupanya ingin juga membaca langsung buku yang saya sudah bacakan. Bahkan diantara anak-anak itu membaca buku yang rutin saya bacakan tersebut dalam kegiatan silent reading mereka di kelas.

Jakarta, 7 Agustus 2017.

No comments: