Ada upaya mulia yang dilakukan POMG Sekolah Islam Tugasku, diwakili Ibu Fitria dan Ibu Esni dari POMG SD serta Ibu Ranty dari POMG SMP. Yaitu penggalangan donasi untuk para pekerja yang bukan karyawan sekolah. Yaotu mereka yang pada masa sekolah berjalan normal memilik peran dan bagian yang penting. Namun pada pandemi ini, mereka harus terputus rizekinya dari lingkungan Tugasku.
Mereka ada Bapak dan Ibu yang berkiprah di bagian antar jemput siswa
, pedangang di kantin sekolah, tukang parkir di jalan depan sekolah, tukang bajaj langganan guru Tugasku, pengangkut sampah sekolah, dan guru-guru ekskul.
, pedangang di kantin sekolah, tukang parkir di jalan depan sekolah, tukang bajaj langganan guru Tugasku, pengangkut sampah sekolah, dan guru-guru ekskul.
Pada Selasa, 15 September 2020, ibu-ibu POMG tersebut telah menyalurkan donasi untuk 30 tim support Tugasku tersebut sebesar Rp. 81.702.000. Alhamdulillah. Semoga atas kebaikan yang telah ditunaikan, Allah Swt balas dengan mencukupkan kebutuhan Ibu-Ibu semua baik di dunia atau pun di akhirat. Semoga membawa keberkahan. Amin ya Rabbal'alamin.
Jakarta, 2 Oktober 2020
No comments:
Post a Comment