Masjid Raya Samarinda

Masjid Raya Samarinda

Sianok

Sianok
Karunia yang berwujud keindahan sebuah ngarai.

Drini, Gunung Kidul

Drini, Gunung Kidul

Dari Bukit Gundaling, Berastagi.

Dari Bukit Gundaling, Berastagi.

Senggigi

Senggigi

06 March 2011

Jangan Terlambat Datang ke Reuni

Itulah tips saya. Jangan pernah Anda datang terlambat untuk sebuah reuni sekolah apa bila itu adalah pertemuan Anda untuk kali yang pertama. Terutama setelah Anda terputus komunikasi dengan teman-teman untuk sekian waktu yang lama, yang memungkinkan terjadinya perubahan fisik pada masing-masingnya.

Karena kedatangan Anda yang terlambat, akan melahirkan situasi tidak nyaman. Karena sangat boleh jadi hanya beberapa teman saja yang masih benar-benar Anda kenal dari mereka, sementara boleh jadi juga mereka lebih mengenal Anda. Meski Anda sendiri adalah orang yang tergolong menduduki posisi penting di negeri ini atau orang sukses sekalipun.

Namun demikian jika Anfda memilki pendapat dan pengalaman lain dari apa yang saya kemukakan, sudilah kiranya Anda tetap menyimak apa yang ingin saya sampaikan disini. Yaitu berkenaan dengan kegiatan reuni sekolah menengah atas yang pernah kami jalani di tahun 1981-1990an. Itu karena peserta reuni kecil tersebut adalah lulusan sekolah antara tahun tersebut.

Reuni Saya

Sebenarnya, hampir dua puluh tahun sejak saya lulus SPG dan merantau ke Jakarta, hanya dengan beberapa saja teman saya tetap menyambung silaturahim. Padahal ada 30 teman setiap kelasnya yang saya adalah salah satu diantanya. Dan karena saat itu terdapat empat kelas pararel, maka sesungguhnya saya memiliki 120 teman sekolah yang lulus pada tahun yang sama. Dan karena kami semua bersekolah di lokasi yang sama sepanjang tiga tahun, maka se\udah semestinya jika saya mengenal teman itu satu persatu.

Namun apa yang terjadi? Dari sekian puluh teman itu, saya hanya menyambung silaturahim dengan sekitar sepuluh teman saja. Dan dengan sepuluh teman itu sajalah saya berbagi cerita dan berjumpa untuk melepas kangen.

Hingga datang dari teman di kota asal kami untuk sebuah acara reuni akbar. Datanglah saya. Ada teman yang begitu berkobar bercerita anekdot tentang saya dan kita. Pasih sekali ia mengurai cerita itu. Dan di tengah ceritanya, saya masih belum juga menemukan ingatan tentang namanya. Maka dengan berbekal foto sajalah saya menempel kembali ingatan siapa saja yang pernah menjadi sahabat saya sepanjang tiga tahun di sekolah menengah. Itu pertemuan pertama saya dengan hampir seluruh teman setelah kami berpisah 24 tahun!

Dalam sekala kecil, saya selalu berjumpa kembali dengan teman-teman itu. Dan karena waktu yang tidak cocok, maka pertemuan berikut, yang saya baru dapat hadiri. Dan sekali lagi, karena alasan kesibukan sekolah, saya harus datang sangat terlambat.

Ada diantara teman-teman itu yang saya mengenalnya dengan baik. sehingga tidalk akan mungkin saya pangling. Namun masih ada beberapa diantaranya yang saya akrab berbicara di telepon dan ngobrol di facebook, namun tidak mengenalnya secara fisik. Jadilah saya bahan olokan.

Dan dari pengalaman itulah, saya berpesan kepada Anda, untuk jangan terlambat datang di acara reuni. Terutama jika Anda telkah terpisah oleh waktu yang relatif lama. Karena waktu telah merubah Anda dengan relatif sempurna...

Jakarta, 5-6 Maret 2011.

No comments: