Masjid Raya Samarinda

Masjid Raya Samarinda

Sianok

Sianok
Karunia yang berwujud keindahan sebuah ngarai.

Drini, Gunung Kidul

Drini, Gunung Kidul

Dari Bukit Gundaling, Berastagi.

Dari Bukit Gundaling, Berastagi.

Senggigi

Senggigi

24 September 2020

Guru di Masa PJJ

Resminya, Senin, 16 Maret 2020, di tahun pelajaran 2019/2020, kami semua harus tinggal di rumah sebagai bagian dari ikhtiar pemerintah dan kita semua untuk memutus mata rantai penularan Covid-19, yang menjadi pandemi. Tidak terkecuali, sekolah. seluruh aktivitasnya harus berhenti secara tatap muka atau luring dan berubah melalui virtual atau daring. Semua kegiatan terhenti, termasuk interaksi langsung guru dengan siswa. Semua menjadi virtual. Maka dunia pembelajaran menjadi benar-benar mendadak sontak baru. Sesuatu yang sebelumnya tidak terbayangkan. Dan ini menjadi tantangan tersendiri bagi teman-teman guru. 

Bersama teman-teman guru, saya menyadari bahwa pandemi akan berlangsung lama. Bukan lagi 14 hari kedepan dunia akan kembali normal. Setidaknya inilah yang tergambar pada kehidupan dunia yang juga kita berada di dalamnya. Maka waktupanjang dalam virtual, sebagai sekolah swasta bisa menjadi hal yang mengkhawatirkan. 

Bersyukur bahwa teman-teman guru bergerak cepat untuk menggunakan perangkat virtual. Semua berkontribusi dalam mengembangkan diri menjadi mahir. Tidak sekedar tahu dan bisa saja, tetapi mahir dan berlanjut mengeksplorasi diri. Dalam bentuk merancang belajar online, aktivitas yang dirindukan siswa, tuntutan belajar yang menantang siswa, interaksi yang tetap hangat sesama mereka, hingga kegiatan belajar virtual menjadi daya saing.

Alat dan sarana memang penting, tetapi visi dan semangat diri yang membuat teman-teman terus berjuang dalam dunia baru mereka. Media sosial menjadi ajang promosi dan harga diri. Maka semua ikhtiar selalu optimal dituangkan dalam meningkatkan kualitas hasil kompilasi atau video yang akhirnya bersarang di media sosial yang akan dikonsumsi publik. Alhamdulillah.

Jakarta, 24 September 2020

No comments: